Minggu, 29 Juni 2014

3 Aplikasi LockScreen Keren untuk Android

Chipoy13.blogspot.com – Masih menggunakan settingan dari Android kamu untuk mengunci layar atau yang biasa kita kenal dengan Lockscreen. Sekarang ini yang biasa kamu gunakan pastinya slide, pattern, atau pin. Tetapi jika kamu bosan tentunya kamu bisa menggunakan aplikasi lockscreen yang lebih bagus, bahkan tidak biasa. Berikut 3 aplikasi lockscreen gratis dan bagus untuk Android:

  • Start
    Start merupakan aplikasi lockscreen yang lebih fokus pada tampilan yang sederhana tetapi berkelas serta fokus pada fungsionalitas. Dari lockscreen kamu bisa menjalankan beberapa fungsi. Di bagian kiri kamu bisa melihat ada side bar untuk mengatur sosial media feed kamu seperti RSS, Facebook, Twitter, Youtube dan lainnya. Pada bagian bawah terdapat lingkaran yang bisa kamu gunakan untuk memilih aplikasi yang ingin dijalankan. Aplikasi lockscreen Start ini sangat hemat baterai sehingga cocok digunakan untuk smartphone yang memiliki daya baterai rendah.
  • SlideLock Locker
    SlideLocker bisa dibilang cocok untuk kamu yang menyukai tampilan yang bersih, minimalis dan memiliki notification center dimana kamu bisa terus mendapatkan notifikasi tanpa membuka lockscreen. Tetapi SlideLock Locker tidak sesederhana itu, aplikasi ini juga memiliki fungsi untuk navigasi notification center itu sendiri.
  • Locker Master
    Aplikasi lockscreen yang memanjakan mata, dimana kamu bisa menggunakan theme baik yang statis maupun animasi. Setiap design theme yang ada memiliki keunikan masing-masing. Disamping animasi yang bagus, fungsionalitas juga tidak begitu saja ditinggalkan dimana kamu bisa menggunakan ikon Magic Box yang menyediakan akses lebih cepat untuk mengatur penggunaan data, GPS, volume, Bluetooth, dan lain sebagainya. Bahkan Locker Master bisa diatur menggunakan memory saving mode dan power saving mode.

3 aplikasi lockscreen gratis diatas bisa kamu download langsung di jalantikus, untuk SlideLock Locker terdapat versi berbayar untuk mendapatkan fungsi yang lebih banyak. Dikutip dari makeuseof, kamu bisa download software gratis lainnya juga di Jalantikus. selamat mencoba

Like Facebook Page, Follow Twitter dan terus dapatkan informasi terbaru seputar teknologi dan download software terbaru untuk PC dan Apps Android dengan Gratis, Aman dan Cepat.

0 komentar:

Posting Komentar